Pahlawan Bertopeng Bawa Grizzlies Menang di Kandang Warriors

jpnn.com - OAKLAND - Memphis Grizzlies harus berterimakasih kepada guard-nya, Mike Conley dalam game kedua semifinal wilayah barat NBA.
Bermain di markas Golden State Warriors, ORACLE Arena, Oakland, Rabu (6/5), Conley tampil impresif membawa Grizzlies menang 97-90. Hasil ini sekaligus membuat kedudukan dua tim imbang 1-1 (format best of seven).
Conley yang tampil dengan topeng, usai operasi wajah dan melakoni 8 hari pemulihan itu, menyumbangkan 22 poin. Conley juga yang menjadi tokoh sentral mengacak-acak permainan Warriors.
"Saya dapat menglihat dengan baik (meski memakai topeng). Namun memang saya harus membuka topeng ini beberapa kali dan membiarkan keringat turun," singkat Conley seperti di laman NBA, usai game.
Apiknya permainan Conley dan Grizzlies menutup suka cita publik tuan rumah, yang sesaat sebelum game kedua ini digelar, memberikan penghormatan khususu kepada guad-nya Stephen Curry yang sehari sebelumnya dinobatkan menjadi MVP NBA 2014-2015.
Game ketiga akan beralih ke kandang Grizzlies, di FedExForum, Memphis, Minggu (10/5) pagi WIB. (adk/jpnn)
OAKLAND - Memphis Grizzlies harus berterimakasih kepada guard-nya, Mike Conley dalam game kedua semifinal wilayah barat NBA. Bermain di markas Golden
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prediksi Ranking Timnas Indonesia Jika Mampu Mencuri Poin dari Australia
- Rekor Unik Marquez Bersaudara Seusai MotoGP Argentina 2025
- Target Realistis PSSI saat Timnas Indonesia Bertamu ke Australia
- Jeda Liga 1, Momentum Persib Bandung Mengisi Bensin
- MotoGP 2025: Podium Pertama, Marc Marquez Masuk Buku Sejarah
- Gila! Sebegitu Perjuangan Marc Marquez Menjuarai Race MotoGP Argentina