Pahlawan Corona: 3 Jam Pengap, Buang Air Harus Ditahan

Pahlawan Corona: 3 Jam Pengap, Buang Air Harus Ditahan
Ilustrasi penanganan pasien virus Corona. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - Semangat para pahlawan virus corona patut diajungi jempol. Bagaimana tidak, para dokter harus bersiaga selama 24 jam nonstop untuk memantau para pasien yang dinyatakan positif corona.

Para dokter maupun penjaga yang bertugas menangani pasien corona diwajibkan menggunakan pakaian khusus serbaputih putih seperti jas hujan yang disebut cover all.

Tujuannya yakni melindungi diri mereka supaya tidak tertulari virus corona. Tak hanya itu, mereka juga diharuskan memakai masker N95, kaca mata khusus, sepatu boots dan sarung tangan berlapis.

Lalu bagaimana rasanya menggunakan pakaian serbalengkap tersebut?

"Lumayan pengap dan ini pakai masker N95. Kami pakai 3 jam bergantian dengan tim yang lain," ujar Perawat ruang isolasi Pinere RSUP Persahabatan Imam Kurniawan saat hadir di acara Hitam Putih, Rabu (18/3) kemarin.

Selama tiga jam tersebut, mereka tidak dianjurkan untuk membuka seluruh pelindung yang melekat di tubuh mereka, termasuk saat ingin buang air kecil.

"Kalau mau buang air ya ditahan selama tiga jam kan gantian, mungkin kalau lebih dari 4 jam pakai pampers," ungkap Imam.

Meski bekerja penuh dengan risiko, Iman sadar akan tugas dan tanggung jawabnya dalam pekerjaan yang dia geluti.

Selama tiga, para pahlawan corona tidak dianjurkan untuk membuka seluruh pelindung yang melekat di tubuh mereka, termasuk saat ingin buang air kecil.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News