Pajero Sport Exceed 4 x 2 AT dan GLX 4 x 4 MT Rasa Lokal
Dengan versi CKD, Mitsubishi menargetkan pertumbuhan hingga 100 persen dari tipe tersebut.
”Desember 2017 kami menjual 1.800 unit. Jadi masih di kisaran itu,” kata Irwan. Tentang pertumbuhan tahun ini, pihaknya masih melihat respons konsumen. ”Kami terus melakukan promosi dan varian baru ini merupakan entry Pajero Sport,” lanjut Irwan.
Dua varian Pajero Sport rakitan lokal, New Pajero Sport Exceed 4 x 2 AT dan GLX 4 x 4 MT, dirakit di fasilitas produksi PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) di Bekasi, Jawa Barat.
Pada awal perkenalannya, kandungan lokal pada varian Pajero Sport yang dirakit di Indonesia adalah 29 persen.
Saat ini, kandungan lokalnya mencapai 34 persen dan terus ditingkatkan secara bertahap.
Mengenai dampak split produksi di pabrik, Mitsubishi meyakinkan bahwa lokalisasi dua varian Pajero Sport tidak akan mengganggu produksi Xpander.
”Kami berfokus pada kedua-duanya. Kami lokalisasi Pajero Sport, tapi juga fullfil demand Xpander yang meningkat dengan menambahkan produksi. Jadi, kalau Xpander pada awal 60 ribu per tahun, itu bisa ditingkatkan dan saat ini berada di level tujuh ribu unit per bulan,” jelasnya.
Sementara itu, perubahan pada New Pajero Sport Exceed 4 x 2 AT, antara lain, ukuran velg menjadi 18 inci dari semula 16 inci.
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) memperkenalkan dua produk barunya, Pajero Sport tipe Exceed 4 x 2 AT dan GLX 4 x 4 MT
- Mitsubishi XForce dengan Fitur Diamond Sense Melantai di GJAW 2024
- Mitsubishi Akan Pamer Mobil Baru di GJAW 2024
- Mitsubishi SUPER Bantu Konsumen Menjaga Mobilnya Tetap Prima
- Mitsubishi DST Concept Bakal Berlabuh ke Indonesia? MMKSI Beri Jawaban
- Memastikan Tetap Kompetitif, MMKSI Meresmikan Mitsubishi Motors Training Center
- Mitsubishi XForce Hadir dengan Perpaduan Performa dan Teknologi Kekinian