Pak Djarot Adakan Lomba Buat Nasi Goreng, Siapa Mau Ikut?

Pak Djarot Adakan Lomba Buat Nasi Goreng, Siapa Mau Ikut?
Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat di sela bersilaturahmi dengan para PNS di Gedung Balai Kota, Jakarta, Senin (3/7). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta turut memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-72 Agustus mendatang.

‎Pemprov akan mengadakan lomba membuat nasi goreng di Balai Kota, Jakarta.

"‎Kami bikin lomba nasi goreng sehat di sini pada 19‎ Agustus," kata Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat di Balai Kota, Jakarta, Jumat (7/7).

Acara lomba membuat nasi goreng itu ‎diikuti oleh jajaran Pegawai Negeri Sipil DKI, seperti wali kota dan gubernur.

Mereka ikut memasak bersama dengan istri dan satu anak.

Djarot mengatakan, perlombaan itu dibuat sebagai tanda bahwa Pemprov DKI tidak hanya mendorong masyarakat untuk memeriahkan HUT RI.

"Kami juga harus terlibat di ‎dalamnya," tuturnya.

Menurut Djarot, perlombaan tidak hanya ‎diselenggarakan di Balai Kota. Ada berbagai lomba yang dipusatkan di ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA).

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta turut memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-72 Agustus mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News