Pak Edy, Pak Bobby, Harga Daging Makin Mahal Nih Jelang Lebaran

jpnn.com, MEDAN - Harga daging sapi segar bergerak naik di pasar Sumatera Utara pada akhir pekan ini. Harga daging tercatat Rp 140 ribu-Rp 160 ribu per kg akibat banyaknya permintaan mendekati Lebaran 2022.
"Memang naik lagi, karena stok tak banyak, sementara permintaan mulai banyak lagi mendekati Lebaran," ujar pedagang daging di Pasar Sambas, Medan, Yusuf, Minggu (24/4).
Harga normal daging sapi di Sumut Rp 110 ribu-Rp 120 ribu per kg. Meski naik, pembeli tetap ada, bahkan meningkat karena memang lagi dibutuhkan untuk persiapan Lebaran.
Dia menduga momentum Lebaran ini membuat harga daging melonjak.
Yusuf memprediksi harga naik akan naik lagi menjadi Rp 150 ribu per kg pada akhir minggu ini.
"Harga daging bisa Rp 150 ribu atau bahkan lebih pada puncak permintaan pekan depan, karena 2 Mei sudah Lebaran," katanya.
Kepala Biro Perekonomian Sekretariat Daerah Provinsi Sumut Naslindo Sirait mengakui adanya tren kenaikan harga daging sapi di Sumut.
Berdasarkan pantauan, katanya, harga daging sapi berkisar Rp110. 000 - Rp160. 000 per kg.
Harga daging segar di Medan mendekati Lebaran bisa menyentuh angka Rp 150 ribu per kilogram.
- PIK2 Diserbu 500 Ribu Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025
- Gelapkan Uang Rp 8,6 Miliar, Pegawai Bank Mega Ini Dituntut 10 Tahun Bui
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Booth Camilan Sehat dan Aktivitas Seru Warnai Jalur Mudik 2025
- Mudik Lebaran 2025, KAI Group Angkut 29.170.705 Penumpang
- Lebaran 2025 Menceritakan Keresahan, Ekonom Nilai Perlu Evaluasi Ekonomi