Pak Ganjar Minta Menkes Prioritaskan Vaksin untuk Guru

Pak Ganjar Minta Menkes Prioritaskan Vaksin untuk Guru
Gubernur Ganjar Pranowo saat rapat virtual dengan Menkes. Foto: IG@ganjarpranowo

jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menghadiri rapat koordinasi melalui video conference terkait pelaksanaan vaksinasi COVID-19 yang dipimpin Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin pada Senin (5/4).

Dalam rapat itu, Ganjar meminta izin memprioritaskan vaksinasi bagi guru sebelum pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM).

“Jadi (kuota vaksin) ini yang ada untuk disesuaikan dengan masing-masing kondisi. Sambil terus bergerak nanti sampai dengan Juli agar seluruh guru kalau bisa sudah divaksin,” ujar Ganjar.

Ganjar mengatakan telah menyiapkan strategi pada tahap uji coba PTM yang dilakukan di Jawa Tengah.

Jika nantinya guru telah mendapatkan vaksin, maka tidak menutup kemungkinan jumlah kelas di sekolah pelaksana PTM bisa ditambah.

“Seandainya kami menambah jumlah sekolahnya maka mesti mendesain agar jumlah guru yng divaksin bisa bertambah,” tambahnya.

Dalam rapat, Menkes Budi Gunadi Sadikin langsung menyetujui usulan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Bahkan, Menkes Budi menilai usulan Ganjar ini bagus karena menjelang pelaksanaan PTM.

“Memang kita harus mendukung PTM, kalau awalnya kita memprioritaskan hanya lansia maka sekarang ditambah guru. Setuju Pak Gub, lanjutkan,” ujar Menkes Budi. (flo/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Gubernur Ganjar Pranowo meminta izin memprioritaskan vaksinasi bagi guru sebelum pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM).


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News