Pak Habibie Menasihati Ahok dan Djarot, Inilah Petuahnya...
jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ternyata mendapat wejangan dari Presiden RI Ketiga BJ Habibie.
Ahok -sapaan Basuki- diberi wejangan oleh Habibie saat sowan ke rumah mantan menteri riset dan teknologi itu bersama Djarot S Hidayat. Ceritanya bermula ketika Ahok mendengar Habibie hendak ke Jerman.
"Kebetulan saya dengar dia (Habibie) mau ke Jerman tiga bulan. Ya sudah namanya orang tua samperin, dikasih buku. Cerita film," ujar Ahok di Balai Kota Jakarta, Jumat (14/10).
Saat berbincang dengan pencetus industri dirgantara nasional itulah Ahok mendapat sejumlah pesan dan wejangan yang sangat berarti. Yakni agar tetap fokus bekerja tanpa menggubris omongan pihak lain.
“Belajar dari beliau (Habibie, red), kadang-kadang disalahpahami pun, mau nangis pun masih senyum. Enggak usah dibalas dengan kata-kata," imbuhnya.
Soal kasus dugaan penistaan Alquran karena menyinggung surat Almaidah ayat 51, Ahok mengatakan persoalan itu tidak begitu mendapat perhatian dari Habibie. Yang pasti, sambungnya, masa depan Indonesia sedang berada di tangan generasi saat ini.
"Sebentar lagi akan pergi ke alam istri saya. Tapi masa depan ada di kalian nantinya," ujar Ahok menirukan ucapan Habibie.(uya/JPG)
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ternyata mendapat wejangan dari Presiden RI Ketiga BJ Habibie. Ahok -sapaan Basuki- diberi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mengenal Jaringan Internasional Rantastia Nur Alangan, Oh Ternyata
- Majelis Masyayikh Dorong Penguatan Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Pesantren
- Menteri LH Hanif Faisol Wajibkan Produsen FMCG Susun Peta Jalan Pengurangan Sampah
- Ini Lho Isi Surat JAD soal Teror Bom Panci di Kampus Unpar, Cermati Kalimatnya
- Gus Imin Dukung Kemenag Bentuk Dirjen Pondok Pesantren
- Mengenal Jejak Sejarah Lagu Indonesia Raya di Hari Pahlawan