Pak Jokowi Nonton Film Danur, Ini Kata Prilly
jpnn.com - Prilly Latuconsina tak bisa menutupi rasa bahagianya. Pasalnya film yang dibintanginya Danur : I Can See Ghosts ditonton Presiden Jokowi.
Prilly menyampaikan rasa bahagia itu lewat akun Instagram miliknya, dengan mengunggah foto hasil screenshot sebuah artikel berita.
Pada keterangannya ia menuliskan, “Waahh! Terima kasih banyak Pak Jokowi untuk apresiasinyaa! Senang sekali”.
Ucapan terima kasih juga disampaikan pihak MD Entertainment Manoj Punjabi.
“Terima kasih sudah menyempatkan untuk nonton ‘DANUR: I CAN SEE GHOSTS’ Pak @jokowi,” tulisnya di akun Instagram.
Film “Danur : I Can See Ghosts” terus menarik perhatian penonton.
Tercatat di hari ketiga film ini ditonton sebanyak 436.258. Capaian ini membuat film garapan sutradara Awi Suryadi ini menjadi film horor dengan jumlah penonton terbanyak.
“Luar biasaaa!!! 436.258 penonton dalam 3 hari! Terima kasih untuk apresiasi yang luar biasa ini!,” kata Prilly.(zul/ps/jpnn)
Prilly Latuconsina tak bisa menutupi rasa bahagianya. Pasalnya film yang dibintanginya Danur : I Can See Ghosts ditonton Presiden Jokowi.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Jokowi Masuk Daftar Pimpinan Korup, PBNU: Apakah Lembaganya Kredibel?
- Jokowi Absen Pertemuan Eks Gubernur Jakarta, PDIP: Malu Namanya Masuk Daftar OCCRP
- Sugeng Budiono Apresiasi Kritik Haidar Alwi Terhadap Survei OCCRP
- Akademisi Nilai Daftar Tokoh Terkorup OCCRP Tidak Jelas Ukurannya
- Palang Rel
- Jokowi Masuk Daftar Pemimpin Korup versi OCCRP, BCW Desak KPK Lakukan Penyelidikan