Pak Jokowi Ogah Komentari Penahanan Ahmad Dhani dan Rachmawati
jpnn.com - JAKARTA--Presiden Joko Widodo enggan mengomentari penahanan terhadap 10 tokoh jelang demo Bela Islam pagi tadi.
Kesepuluh orang itu adalah Ahmad Dhani, Eko, Aditiya Warman, Kivlan Zein, Firza Huzein, Rachmawati Soekarno, Ratna Sarumpaet, Sri Bintang Pamungkas, Rizal Kobar, dan Jamran.
"Tanyakan Kapolri saja," ujar pria yang akrab disapa Jokowi sebelum mengikuti salat jumat dengan massa Bela Islam Jilid III.
Kesepuluh tokoh itu diduga melakukan tindak pidana makar sehingga ditangkap dan ditahan kepolisian.
Menkopolhukam Wiranto juga menyatakan hal senada saat diminta pendapatnya terkait kasus makar itu.
Dia menyatakan, pemerintah sudah menyerahkan itu sepenuhnya pada kepolisian.
Wiranto juga tidak menyampaikan pendapat Presiden atas penangkapan itu
"Itu biar Kapolri yang lebih detail. Saya belum tanya presiden," pungkas Wiranto. (flo/jpnn)
JAKARTA--Presiden Joko Widodo enggan mengomentari penahanan terhadap 10 tokoh jelang demo Bela Islam pagi tadi. Kesepuluh orang itu adalah Ahmad
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mendes Yandri Sarankan Agar Desa Wisata Bisa Tonjolkan Ciri Khas Daerahnya
- Menjelang HGN 2024, Ini Permintaan Khusus Mendikdasmen Abdul Mu'ti kepada Guru
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sebut Penempatan Guru PPPK Tidak Bisa Pakai Permen
- Ahli Kesehatan Tegaskan Tak Ada Efek Samping dari Minum Air Galon Kuat Polikarbonat
- 2 Remaja Tenggelam di Perairan Desa Sungai Selari, Bea Cukai Bengkalis Bantu Cari Korban
- Presiden Prabowo Sebut Indonesia Sedang Menyusul Brasil