Pak Jokowi Ulang Tahun, Ahmad Syaikhu: Semakin Bijak
![Pak Jokowi Ulang Tahun, Ahmad Syaikhu: Semakin Bijak](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2022/06/21/presiden-partai-keadilan-sejahtera-pks-ahmad-syaikhu-tengah-cdrw.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu mengucapkan selamat ulang tahun untuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang ke-61.
"Saya mengucapkan selamat hari kelahiran Pak Presiden kita, Pak Joko Widodo, ya," kata Ahmad Syaikhu seusai konferensi pers Rapimnas PKS di Jakarta Pusat, Selasa (21/6).
Dia berharap dengan bertambah usia, mantan Gubernur DKI Jakarta itu semakin bijak dalam memimpin bangsa Indonesia.
"Mudah-mudahan insyaallah juga akan mampu membawa Indonesia ke depan yang lebih baik lagi," lanjutnya.
Ahmad Syaikhu juga menyebutkan meski partainya berada di luar pemerintahan, PKS akan tetap mendukung kebijakan Jokowi.
"Sepanjang kebijakannya adalah kebijakan yang baik insyaallah kami akan tetap mensupport apa yang dilahirkan Presiden Jokowi," pungkasnya. (mcr8/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu berharap dengan bertambah usia, Pak Jokowi semakin bijak dalam memimpin bangsa Indonesia.
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Kenny Kurnia Putra
- 3 Pesan Penting Sekjen PKS kepada Semua Anggota DPRD
- Fraksi PKS: Parlemen Uni Eropa Harus Gunakan Kekuatannya Mendukung Palestina Merdeka
- Cieee, Jokowi dan Gibran Kompak, Berdiri Mengapit Prabowo
- Puncak Perayaan HUT ke-17 Gerindra, Jokowi Belum Konfirmasi Hadir, Megawati Absen
- Prabowo Setelah 100 Hari: Makin Berjarak dengan Jokowi?
- PDIP: Gugatan Hasto Seharusnya Dikabulkan, Ada Dugaan Intervensi Jokowi Jika Ditolak