Pak Prabowo Tiba-Tiba Minta Maaf ke Anies, Ada Apa?
jpnn.com - jpnn.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto meminta maaf kepada Anies Baswedan karena tidak dapat memilihnya dalam Pilkada DKI 2017.
Hal itu diucapkan Prabowo langsung kepada Anies saat menjadi Juru kampanye pasangan Calon Nomor urut tiga di depan seribuan anak muda yang memadati Gor Prisma, Kedoya, Jakarta Barat, Rabu (2/1).
"Saya bukan warga Jakarta lagi. Maaf Pak Anies, saya tidak bisa nyoblos untuk bapak, nanti saya ditangkap" seloroh Prabowo.
Prabowo mengaku tidak dapat ikut dalam pesta demokrasi di ibukota karena sudah tidak tinggal lagi di Jakarta.
Ia kini lebih banyak tinggal di wilayah Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Medang, Bogor, Jawa Barat.
Sebelumnya Prabowo tinggal di jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Namun meskipun tidak dapat memberikan hak pilih dalam Pilkada DKI.
Prabowo mengajak para pemilih muda untuk cermat dalam menentukan gubernur dan wakil gubernur yang akan memimpin Jakarta lima tahun ke depan.
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto meminta maaf kepada Anies Baswedan karena tidak dapat memilihnya dalam Pilkada DKI 2017.
- Bonnie: Sensor Karya di Lukisan Yos Suprapto Bisa jadi Preseden Buruk Pemerintahan Prabowo
- Prabowo Bakal Berkantor dan Kerja di IKN pada 2028
- Chandra Soroti Arah Kebijakan Amnesti 44 Ribu Narapidana Era Prabowo
- Prabowo Usul Pengampunan Koruptor, Nasir Djamil Singgung Inisiatif Menteri
- Perdana di Era Prabowo, Pameran Lukisan Tunggal Seniman Kawakan Ini Diberedel
- Pemerintah Siapkan Juru Masak untuk Makan Bergizi Gratis