Pak Rasyid Curiga, Mengajak Ketua RT Mendobrak Pintu Kamar Edwin, Gempar!
Kronologi penemuan mayat berawal saat pemilik kontrakan, Abdul Rasyid, mendatangi kamar korban yang berada di lantai dua kontrakan untuk menagih uang kontrakan yang sudah jatuh tempo.
Menurut keterangan Abdul Rasyid, tiga hari yang lalu dirinya bertemu dengan korban untuk menagih uang kontrakan. Sejak saat itu korban tidak terlihat lagi.
Pada saat Abdul Rasyid mendatangi kamar korban sekitar pukul 09.00 WIB, korban tidak merespons panggilan.
Lalu Abdul Rasyid mencoba melihat dari lubang udara, tampak korban dalam keadaan terlentang di dalam kamar.
Merasa curiga, Abdul Rasyid lalu memanggil Ketua RT untuk mendobrak pintu kamar korban yang terkunci dari dalam.
Setelah pintu dibuka paksa, korban ditemukan sudah terbujur kaku, telentang di atas kasus, dalam kondisi hanya menggunakan celana dalam.
"Dari pengecekan korban di TKP, diduga korban meninggal dunia karena sakit," kata Jimmy.
Setelah mengamankan TKP dan memeriksa saksi-saksi, petugas menghubungi tim identifikasi serta Palang Hitam untuk mengevakuasi jenazah korban ke Rumah Sakit Fatmawati.
Abdul Rasyid yang merasa curiga lantas memanggil Ketua RT, kemudian mendobrak pintu kamar Edwin.
- Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat
- Mayat Bayi Ditemukan dengan Kondisi Memar di Leher, Pelaku Masih Diburu
- BNI Usul Pembentukan Panitia Kreditor Seusai Sritex Pailit
- Geger, Mayat Pria Tanpa Identitas Tergeletak di Desa Serijabo
- 6 Polisi Diperiksa Terkait Penemuan Mayat di Tol Bakauheni
- Warga Musi Rawas Temukan Lansia Meninggal Dunia di Kebun Karet