'Pak SBY kan Lama Mengambil Keputusan Apa pun'
Selasa, 08 Maret 2011 – 10:53 WIB

'Pak SBY kan Lama Mengambil Keputusan Apa pun'
MAKASSAR -- Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Radjasa belum berani memastikan bahwa PDI Perjuangan dan Partai Gerindra akan bergabung dalam koalisi. Ia menyatakan Presiden SBY yang akan mengambil keputusan tersebut. Apakah ketika PDI Perjuangan dan Gerindra masuk akan membuat koalisi solid, Menteri Kordinator Perekonomian ini menyatakan itu masih terlalu spekulatif. "Kalau menurut saya, harus ada satu pembaruan, kontrak baru. Kalau tidak, pemahaman kita soal koalisi menjadi kabur," tandas Hatta Rajasa.
"Belum sampai ke situ. Pak SBY kan lama mengambil keputusan apapun. Jadi saya tidak mau berspekulasi macam-macam," kata Hatta di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, kemarin.
Baca Juga:
Hatta menegaskan, apapun keputusan SBY nanti ia ingin koalisi semakin solid dan kuat demi menciptakan pemerintahan efektif, sukses dan pro-rakyat. Apakah ada reward (hadiah) dan punishment (hukuman) kepada parpol koalisi, Hatta mengatakan, Presiden yang memutuskan. Ia mengaku tak tahu apa keputusan tersebut.
Baca Juga:
MAKASSAR -- Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Radjasa belum berani memastikan bahwa PDI Perjuangan dan Partai Gerindra akan bergabung
BERITA TERKAIT
- Pelaku Pembakaran Balita di Tangerang Punya Hubungan Asmara dengan Ibu Korban
- Presiden KSPI Ungkap Ratusan Ribu Buruh Bakal Hadir saat May Day di Monas
- Menko Polkam Singgung Modifikasi Cuaca dan Water Bombing Untuk Tekan Karhutla
- Fadli Zon Resmikan Nama Jalan Haji Usmar Ismail di Kawasan Jam Gadang
- Presiden KSPSI Ajak Buruh Merayakan May Day di Monas yang Dihadiri Prabowo
- PT Indo RX Menang di Arbitrase, Kuasa Hukum: Kami Tidak Akan Pernah Berhenti Menuntut Pemulihan