Pak Yana Akhirnya Ditemukan di Cirebon, Begini Kondisinya

jpnn.com, SUMEDANG - Yana Supriatna, 40, warga Desa Sukajaya, Sumedang, Selatan, yang sempat menghilang di Jalan Cadas Pangeran, Kabupaten Sumedang akhirnya berhasil ditemukan.
Yana ditemukan di Cirebon dalam kondisi sehat.
"Iya bisa dipastikan sudah ketemu. Ketemunya di Cirebon dan dalam kondisi sehat wal Afiat," kata Supervisor Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang Rully Surya dikonfirmasi, Kamis (18/11).
Rully mengungkap, Yana ditemukan di siang hari.
Sampai saat ini, pihaknya masih menunggu keterangan resmi dari pihak kepolisian.
"Menurut informasi tadi siang. Kami belum tahu informasi jelasnya, masih menunggu dari pihak kepolisian," jelasnya.
Sebelumnya, Tim rescue dari Kantor SAR Kota Bandung pagi tadi melanjutkan pencarian terhadap Yana yang hilang usai ditumpangi orang tidak dikenal di Jalan Cadas Pangeran, Selasa (16/11) malam. (mcr27)
Yana Supriatna, warga Sumedang yang sempat hilang di Jalan Cadas Pangeran, akhirnya berhasil ditemukan.
Redaktur : Budi
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
- Dilantik Gubernur Dedi Mulyadi, Susi Gantini Resmi Jabat Ketua TP PKK Sumedang Lagi
- Ternyata Ini 2 Begal yang Beraksi di Setiabudi Bandung
- Dedi Mulyadi Minta Masyarakat Jabar Tobat Ekologi di Bulan Ramadan
- Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Begini Respons Dedi Mulyadi
- Bupati Sumedang Upayakan Solusi Cepat Atasi Dampak Proyek Tol Cisumdawu di Cihamerang
- 8 Pelaku Penggelapan Mobil Rental di Bandung Akhirnya Ditangkap