Pak Yana yang Hilang Misterius Ditemukan, Kapolres Sumedang Beri Penjelasan Begini
jpnn.com, SUMEDANG - Satreskrim Polres Sumedang masih mendalami kasus orang hilang di Sumedang yang sempat menggemparkan jagat maya.
Yana Supriatna (40) warga Desa Sukajaya, Sumedang Selatan, yang hilang di Jalan Cadas Pangeran, Kabupaten Sumedang akhirnya ditemukan di Dawuan, Cirebon.
Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo Robbyanto mengatakan Yana saat ini tengah dibawa ke Polres Sumedang.
Malam ini, Yana langsung diperiksa dan dimintai keterangan terkait kejadian tersebut.
"Malam ini diperiksa, motif masih didalami," kata Eko dikonfirmasi, Kamis (18/11).
Eko menambahkan, Yana lebih dulu diperiksa terkait masalah pekerjaan.
"Namun belum fix, keterangannya masih berubah-ubah," sambungnya.
Kata Eko, Yana ditemukan menggunakan tracing gagdet yang dia gunakan.
Polres Sumedang mendalami kasus Yana, warga Sumedang yang sempat hilang di Jalan Cadas Pangeran, Kabupaten Sumedang.
- Kemenpora Apresiasi Digelarnya Lintas Alam XXIX Se-Jawa Bali 2024 di Sumedang
- Uang Palsu Miliaran Ini Dicetak MN di Sumedang, Ada USD
- Tim SAR Gabungan Terus Mencari Warga yang Hilang Saat Berekreasi di Pantai Waigete
- 4 Orang yang Hilang Akibat Jembatan Lalan Ambruk Ditemukan, 1 Korban Masih Dicari
- Basarnas Bergerak Cari Nelayan Hilang di Perairan Buton Selatan
- Turnamen Sepak Bola U-12 Piala Kang Indra Digelar Menjelang HUT RI