Pakai Baju Adat Minangkabau, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Tuai Pujian
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad tengah menikmati masa liburan setelah mengumumkan vakum dari dunia hiburan. Usai ke Bandung dan Lampung, ia memboyong Nagita Slavina kini berlibur ke Sumatera Barat.
Sejumlah destinasi wisata dikunjungi Raffi Ahmad selama di Ranah Minang tersebut. Antara lain, Air Terjun Lembah Anai di Padang Panjang, Jam Gadang di Bukittinggi, dan Rumah Gadang di Batusangkar.
Melaui akun Instagram miliknya, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sempat membagikan momen ketika berada di Rumah Gadang Istano Basa Pagaruyung yang terletak di Batusangkar, Kabupaten Tanah Datar. Mereka berkeliling menikmati lokasi wisata dan tidak lupa memakai baju adat Minangkabau.
Pose Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengenakan baju adat tersebut kemudian diunggah ke akun @raffinagita1717. Mereka tampak mengenakan pakaian pernikahan adat Minangkabau yang didominasi warna merah.
"Wow Minang (emoji cinta), Nagita ada darah Minang. Apa komen kalian guys? Happy," ungkap Raffi Ahmad, Sabtu (26/10).
Posting-an presenter Okay Bos itu spontan menuai komentar dari netizen. Banyak followers yang menyukai dan memuji Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Terutama pujian kepada Nagita Slavina yang tidak lupa kampung halaman sebagai perempuan berdarah Minangkabau.
"Makanyo cantiknyo nda ado tandingannyo, rupanyo darah Minang ado padanyo," puji Melly Goeslaw.
"Onde mande anak daro jo marapulai," komentar Siti Liza. "Onde mande jadi juo hahaha," tulis Nindy.
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menuai pujian dari warganet saat mengunggah foto mengenakan pakaian pernikahan adat Minangkabau.
- Lagi-Lagi Tenis Internasional, Raffi Ahmad hinggal Desta Bakal Bertanding Melawan Selebritas Korsel
- Mobil RI 36 Berulah di Jalan, Raffi Ahmad Beri Pengakuan, Oalah
- Gelar Jumat Berkah, Raffi Ahmad & Rudy Salim Berbagi ke Anak-Anak Yatim
- 3 Berita Artis Terheboh: Qomar Dimakamkan, Raffi Ahmad Serahkan LHKPN
- Raffi Ahmad Serahkan LHKPN, KPK Lakukan Verifikasi
- Raffi Ahmad Akhirnya Serahkan LHKPN ke KPK