Pakai Nomor Keramat di MU, Ini Janji Calon Penerus Ronaldo

jpnn.com - MANCHESTER – Memphis Depay ternyata tak terbebani meski mengenakan jersey nomor tujuh di Manchester United. Padahal, itu adalah nomor keramat karena dipakai beberapa legenda.
Di antaranya ialah Eric Cantona, David Beckham serta Cristiano Ronaldo. Namun, Depay yang disebut-sebut sebagai penerus Ronaldo ternyata tak keder.
“Saya menghargai sejarah. Merupakan sebuah kehormatan mengenakan nomor tujuh. Saya akan mengenakannya dengan kebanggaan,” terang Depay sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Senin (10/8).
Sejauh ini, Depay sudah membuktikan kualitasnya. Setidaknya, itu yang terlihat ketika Depay membantu MU menumbangkan Tottenham Hotspur dengan skor 1-0 pada pekan perdana Premier League.
“Ya, tentu saja saya sadar dengan tekanan dan sejarah nomor tersebut. Namun, saya hanya ingin menjadi diri sendiri,” tegas penggawa tim nasional Belanda tersebut. (jos/jpnn)
MANCHESTER – Memphis Depay ternyata tak terbebani meski mengenakan jersey nomor tujuh di Manchester United. Padahal, itu adalah nomor keramat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?
- Pelatih Persija Jakarta: Kartu Merah Gajos Tidak Adil
- Menghadapi Persib Bandung, Pelatih Semen Padang: Hasil Tidak Penting
- Liga 1: Persib Mewaspadai Kebangkitan Semen Padang
- Menangi Derbi Madrid, Los Blancos Tempel Ketat Barcelona