Pakar Ekonomi Syariah Sebut Wakaf Bisa Mengentaskan Kemiskinan, Ini Sebabnya

jpnn.com, JAKARTA - Pakar Ekonomi Syariah Adiwarman Azwar Karim menilai wakaf merupakan salah satu solusi permasalahan umat, salah satunya mengentaskan kemiskinan.
Hal itu dikatakannya dalam acara peluncuran Wakaftunai.id di Menara 165, Jakarta Selatan baru-baru ini.
"Apalagi, potensi dana wakaf yang besar dapat disalurkan untuk sektor produktif, sehingga, dana wakaf akan terus berputar, tak habis nilainya," kata dia.
Komisaris Utama Bank Syariah Indonesia itu menyebut wakaf bakal terus lahir untuk membantu masyarakat prasejahtera pada khususnya.
“Manfaat wakaf begitu besar, ini akan menjadi amal jariyah bagi wakif karena nilainya akan tetap dan hasilnya akan bertambah. Wakaf juga menjadi salah satu ibadah, penenang jiwa dari keserakahan,” ungkap Adiwarman di acara peluncuran Wakaftunai.id.
CEO Digital Wakaf Corporation Wahyu Ramdhan Wijanarko era serba digital memberikan kemudahan dalam kehidupan sehari-hari. Hal itu juga harus berlaku bagi menunaikan wakaf.
Tak lagi mengenal jarak, ibadah ini bisa dilakukan di mana pun dan kapan pun tanpa harus menemui nazir secara langsung, serta memaksimalkan potensi wakaf.
"Berangkat hal itu Global Wakaf-ACT kini menghadirkan platform kemudahan berwakaf melalui Wakaftunai.id," kata dia.
Pakar Ekonomi Syariah Adiwarman Azwar Karim menilai wakaf merupakan salah satu solusi permasalahan umat, salah satunya mengentaskan kemiskinan.
- Media Asing Sorot Danantara, Dinilai Serius soal Profesionalitas
- Jangan Lewatkan Limpahan Pahala Lailatulkadar
- Kemudahan Akses Pendanaan bagi Pelaku Ekonomi Kreatif Sedang Dibahas Pemerintah
- Semarak Ramadan, Pelindo Solusi Logistik Berbagi Ribuan Sembako dan Santunan
- Gubernur Herman Deru Minta Pembangunan Infrastruktur Jadi Prioritas
- Nasabah Unggulan PNM Raih Omzet Tiga Kali Lipat saat Ramadan