Pakar Gizi Ungkap Manfaat Besar jadi Vegetarian

Pakar Gizi Ungkap Manfaat Besar jadi Vegetarian
Berbagai bahan vegetarian. ILUSTRASI. Foto: Laman Yahoo Health

Organisasi ini secara rutin setiap tahun selalu melakukan seminar dan memberikan edukasi pada seluruh masyarakat Indonesia tentang pentingnya pola hidup sehat berbasis makanan nabati.

Menurut Susianto, dalam setahun organisasi yang berpusat di Jakarta ini melakukan edukasi kepada masyarakat sedikitnya 80–100 kali, mulai dari tingkat nasional sampai daerah, bahkan sampai tingkat kecamatan.

BACA JUGA: Hancurkan Lemak dengan Rebusan Kunyit, Catat Resepnya

Dari hasil kerja kerasnya, anggota organisasi Indonesia Vegetarian Society (IVS) tersebut saat ini tercatat sudah mencapai 100 ribu orang, dari hanya segelintir orang pada pertama kali organisasi ini dibentuk pada 1998.

”Tapi, kan tidak semua orang yang mempraktikkan pola hidup vegan ikut organisasi, kemungkinan kalau tercatat bisa mencapai 1 juta orang,” kata pria yang kerap dijuluki doktor tempe itu.

Saat ini organisasi itu sudah tercatat sebagai salah satu anggota Word Vegan Organization (WVO) yang berdiri sejak 1847 dan saat ini berpusat di Inggris. Sementara itu, pada Desember 2017 lalu, Indonesia Vegetarian Society (IVS) juga sudah melakukan memorandum of understanding (MoU) dengan Kementerian Kesehatan untuk membantu pemerintah dalam menyosialisasikan kepada masyarakat tentang pentingnya konsumsi sayur dan buah.

Di antara tokoh-tokoh yang saat ini sudah beralih pada pola hidup vegetarian di antaranya, Ketua Lembaga Perlindungan Anak Indonesia Dr Seto Mulyadi SPsi MSi atau yang lebih dikenal sebagai Kak Seto.

Beberapa artis seperti Sophia Latjuba, Tara Basro, Titiek Puspa. “Sedangkan di tokoh international di antaranya, mantan Presiden Amerika Bill Clinton dan Leonardo Da Vinci juga seorang vegetarian,” pungkasnya. (hqq/c2/mas)

Pakar gizi Susianto menyebutkan, menjadi vegetarian bisa mengatasi Jantung Koroner, Diabetes, Hipertensi.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News