Paloh Galang Dukungan di Papua
Jumat, 25 September 2009 – 10:11 WIB
SENTANI- Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar Surya Paloh akhirnya datang di Jayapura,Papua guna menghadiri pertemuan dengan sejumlah pimpinan dan pengurus DPD II Partai Golkar di GOR Cenderawasih Jayapura, Kamis (24/9) kemarin. Ia yakin dengan adanya pembangunan Otsus secara konsekuen akan menjadikan provinsi yang mempunyai sumber daya alam yang melimpah ini dapat mengejar ketertinggalan dari pembangunan di wilayah lain.
Selama di Jayapura, Surya Paloh melakukan pertemuan dengan pengurus DPD Golkar tingkat I maupun DPD Golkar tingkat II diGOR Cenderawasih. Pada kesempatan itu, Surya Paloh menyatakan Partai Golkar akan mendukung pelaksanaan Otonomi Khusus secara konsekuen dan benar-benar utuh, supaya otonomi khusus dapat mengejar ketertinggalan dalam pembangunanya di segala bidang demi kemajuan rakyat Papua itu sendiri.
Baca Juga:
Jika dirinya terpilih menjadi Ketum Golkar, ia akan lebih melihat Papua dengan otonomi khususnya secara penuh dan tidak setengah-setengah seperti yang di rasakan selama ini. Caranya dengan memberikan perintah kepada para legislatif dari partai Golkar di daerah khususnya di Papua untuk mendukung 100 persen otonomi khusus untuk Papua dan membereskan segala aral rintangan yang ada dalam pembangunan di Papua melalui Otsus.
Baca Juga:
SENTANI- Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar Surya Paloh akhirnya datang di Jayapura,Papua guna menghadiri pertemuan dengan sejumlah pimpinan dan
BERITA TERKAIT
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living