Paloh Mengaku Sudah Beritahu Anies Bukan Waktunya untuk Pilkada Jakarta

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengaku telah berbicara dengan Anies Baswedan mengenai Pilkada Jakarta.
Paloh telah memberi tahu Anies bahwa ini bukanlah momen mantan gubernur DKI itu maju kembali di Pilkada Jakarta.
Hal itu diungkapkan Surya Paloh seusai bertemu dengan presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto di Jl Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (15/8).
"Iya, jelas itu, saya sudah beritahu Pak Anies. Pak Anies, Anda sebagai adik ini bukan momen Anda untuk maju pada Pilkada Jakarta Raya," kata Surya Paloh.
Surya Paloh berjanji untuk memberi momentum lebih tepat kepada Anies.
"Kami cari momentum yang lebih tepat lagi ke depannya. Ada pemahaman itu," lanjutnya.
Sementara itu, Prabowo Subianto sebelumnya juga menyampaikan bahwa sepakat berkerja sama dengan Surya Paloh.
Dia memandang persatuan sebagai kunci keberhasilan membangun bangsa.
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengaku telah berbicara dengan Anies Baswedan mengenai Pilkada Jakarta
- Prabowo Minta Struktur Komisaris BUMN Dirampingkan, Diisi Profesional
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar
- Prabowo Resmi Lantik 31 Dubes LBBP, Satunya Kader PDIP
- Politikus PDI Perjuangan Ini Dilantik Prabowo Jadi Dubes RI untuk Italia
- Pengamat: Pengesahan RUU TNI Jadi Warning Bahaya Deligitimasi Kekuasaan Pemerintahan Prabowo
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies