Paman Menikahi Keponakan Berujung Pembunuhan Sadis, Tuh Pelakunya

jpnn.com, KUANTAN SINGINGI - Aparat kepolisian menangkap dua pelaku pembunuhan sadis di Desa Lubuk Kebun, Kecamatan Logas Tanah Darat, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) berinisial SH (31) dan HH.
Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata mengatakan pelaku sudah membunuh pamannya sendiri berinisial MH.
Aksi pembunuhan ini berawal dari pernikahan sedarah antara HH, kakak kandung SH dengan korban.
Pernikahan dalam hubungan keluarga itu sempat ditentang oleh keluarga
Hal itu juga membuat korban dan istrinya pergi dari Desa Lubuk Kebun.
Selama pernikahan, pelaku melarang istrinya untuk pulang menemui anggota keluarganya.
Sampai akhirnya HH menghubungi adik kandungnya SH yang bekerja di wilayah Rokan Hulu (Rohul) dan merencanakan pembunuhan terhadap MH.
Kemudian, pada Selasa (9/8), MH dibunuh oleh pelaku di kediamannya di Desa Lubuk Kebun.
Aksi pembunuhan sadis dilakukan seorang keponaan berinisial SH terhadap pamannya sendiri, MH.
- Kabar Terbaru Kasus Pembunuhan Sadis di Subang, Giliran Abi Aulia
- Polres Blora Gulung Pelaku Pembunuhan yang Menewaskan Ayah dan Anak
- Pembunuh Guru di Kuansing Ditangkap, Pelakunya Ternyata...
- Guru di Kuansing Tewas Digorok Pakai Parang, Pelakunya, Astaga!
- Polres Kuansing Amankan 3 Pelaku dan 10 Ton Pupuk Subsidi Ilegal
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Sadis di Dumai, Oh Ternyata