Pamela Anderson Merasa 'Mual' Usai Kunjungi Julian Assange
Bintang serial TV Baywatch Pamela Anderson mengaku merasa 'mual' setelah mengunjungi Julian Asssange di penjara dengan penjagaan paling ketat di Inggris.
Kunjungan Pamela Anderson dilakukan untuk memberikan dukungan kepada pendiri Wikileaks tersebut.
Anderson mengunjungi Assange di Penjara Belmarsh di London Tenggara hari Selasa (7/5/2019) dan pria berusia 47 tahun itu tidak bisa keluar dari selnya.
Anderson juga mengatakan dia 'merasa sangat terpukul' melihat keadaan Assange.
"Dia tidak layak ditempatkan di penjara dengan penjagaan paling ketat seperti itu, dia tidak pernah melakukan tindak kekerasan," kata Anderson kepada media yang menunggu di luar penjara.
"Dia tidak bersalah."
Anderson (51 tahun) mengatakan Asasange tidak memiliki akses untuk mendapatkan informasi, dan dia 'terputus dari semua orang", termasuk dari anak-anaknya sendiri.
- Dunia Hari Ini: Kecelakaan Bus di India Telan Puluhan Nyawa
- Dunia Hari Ini: Setidaknya 10 ribu orang Tedampak Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki
- Pendidikan dan Pengalaman Kerja Migran, Termasuk Asal Indonesia, Belum Tentu Diakui Australia
- Pemilik Usaha Kecil dan Menengah di Indonesia Minta Lebih Diperhatikan
- Apakah Bentrokan Indonesia dengan Kapal Tiongkok di Laut China Selatan Pertanda Konflik?
- Jenazah WHV Asal Indonesia Belum Dipulangkan, Penyebab Kecelakaan Masih Diselidiki