Pamer Pemasangan Atap JIS, Anies Baswedan: Ini Satu-satunya di Asia

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memamerkan proses pemasangan rangka atap Jakarta International Stadium (JIS) yang terletak di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Dengan bangga dia mengeklaim proses topping off tersebut menjadi bukti bahwa Indonesia sanggup mengerjakan proyek engineering yang kompleks.
Adapun proses pemasangan atap itu menggunakan mesin Hidrolik Jack yang tersebar di 16 titik di kawasan JIS.
"Proses yang mengangkat (rangka atap) secara bersamaan satu-satunya di Asia saat ini dengan muatan yang sangat berat, baru ada di Jakarta International Stadium," kata Anies, Rabu (16/6).
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menjelaskan bahwa proses topping off rangka atap JIS tersebut sangat kompleks, sehingga membutuhkan kompetensi, presisi yang sangat tinggi, ketekunan serta keseriusan persiapan yang luar biasa.
"Kita menyaksikan ada sekitar 800 sampai 1.000 orang yang terlibat dalam pembangunan ini. Kami merasa bersyukur dan berharap ini bisa tuntas. Kita semua boleh bangga pada para insinyur kita yang menyiapkan program ini, proyek ini, dengan amat baik," ujar Anies.
"Begitu pula dengan para pekerja di lapangan yang bekerja siang malam, untuk memastikan bahwa pembangunan JIS berlangsung tepat waktu, tepat budget, dan tepat kualitasnya," sambung Anies.
Adapun proses pemasangan rangka atap JIS disertai penyelesaian akhirnya ditargetkan rampung pada 5 Juli 2021. (cr1/jpnn)
Pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) yang terletak di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, saat sedang dalam tahap topping off (memasang) rangka atap, simak selengkapnya.
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi
- Pemprov DKI Jakarta Buka Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU
- Muhammadiyah Jakarta Minta Izin kepada Pramono Terkait Pembangunan Universitas
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar
- Pram-Rano Cairkan Bansos Rp 900 Ribu untuk Penerima KLJ, KAJ, dan KPDJ
- Damkar DKI Tangani 6.800 Kasus Lainnya di 2024, 4 Kali Lipat Melebihi Kebakaran
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies