Pamit dari Brownis, Ivan Gunawan: Melanjutkan Hidup di Tempat Lain

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Ivan Gunawan mengabarkan bahwa dirinya pamit dari program Brownis di Trans TV.
Kabar mengejutkan tersebut diungkapkan melalui akun miliknya di Instagram.
Ivan Gunawan menyampaikan terima kasih kepada semua program Brownis yang telah bertahun-tahun diramaikannya.
"Thank you @brownis_ttv sudah memberikan tempat buat aku berkarya selama ini," ungkap Ivan Gunawan, Senin (8/1).
Desainer kondang itu juga mengungkapkan terima kasih kepada Ayu Ting Ting, Ruben Onsu, Wendi Cagur.
Adapun Ivan Gunawan dan kawan-kawan merupakan pengisi acara Brownis sejak beberapa tahun terakhir.
"Maaf kalau ada salah selama kita kerja selama ini. Mba @jck_desaratu terima kasih kesempatannya," beber Igun, sapaannya.
Ivan Gunawan lantas berpamitan kepada semua tim produksi program Brownis.
Presenter Ivan Gunawan mengabarkan bahwa dirinya pamit dari program Brownis di Trans TV.
- 3 Berita Artis Terheboh: Pengakuan Lisa Mariana saat di Palembang, Lalu Ada Jatah Bulanan
- Titiek Puspa Tutup Usia, Ivan Gunawan: Enggak Ada yang Telepon Aku Lagi
- Mualaf, Ruben Onsu Salat Idulfitri Perdana, Lihat
- Demi Impian Tinggal di Timur Tengah, Ivan Gunawan Belajar Bahasa Arab
- Pengin Bangun Mansion, Ivan Gunawan: Doakan Rezeki Deras Mengalir
- Ivan Gunawan Ingin Bangun Sebuah Mansion, Ini Alasannya