PAN Bantah Hanya Cinta Rakyat 5 tahun Sekali
Rabu, 15 Agustus 2012 – 12:57 WIB
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (F-PAN) di DPR, Tjatur Sapto Edy, mengatakan, program-program yang dilakukan partainya bukan sekedar untuk pencitraan semata. Dikatakan, program yang dilakukan PAN itu adalah pro rakyat kecil dan tidak hanya sekedar cinta rakyat lima tahun sekali (ciramali). "Ini semua untuk membangun hubungan kasih sayang terhadap masyarakat kita," kata Wakil Ketua Komisi III DPR, itu.
"PAN melakukan respect building, jadi bukan pencitraan. Kalau pencitraan itu hit and run. Jadi kita lakukan berbagai macam program pro rakyat yang dari hati ke hati. Bukan hanya ciramali," kata Tjatur, Rabu (14/8), usai mendampingi Ketua Umum PAN Hatta Rajasa, melepas 10 ribu pemudik gratis, di Jakarta.
Dijelaskan Tjatur, PAN itu cinta rakyat terus menerus, bukan sekedar ciramali. Berbagai program ditunjukkan PAN sebagai bentuk kecintaan kepada rakyatnya. Antara lain, Pasar Anak Negeri, perbaikan masjid, Maju Bersama PAN (MAPAN) untuk mengusahakan agar masyarakat kecil mendapatkan kredit murah serta mudik gratis.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (F-PAN) di DPR, Tjatur Sapto Edy, mengatakan, program-program yang dilakukan partainya bukan sekedar
BERITA TERKAIT
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Sampaikan Orasi Ilmiah di Untirta, Mendes PDT Minta Sarjana Balik ke Desa
- Prabowo Tegaskan Indonesia Mendukung Perdagangan Terbuka dan Adil
- Mentras Iftitah Bersilaturahmi ke Eks Mentrans AM Hendropriyono
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah