PAN Belum Temukan Waktu Perkenalkan Hatta Nyapres
Selasa, 29 Mei 2012 – 17:14 WIB
JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) mencari waktu yang tepat untuk mendeklarasikan dan memerkenalkan Ketua Umumnya Hatta Rajasa sebagai calon presiden (capres) kepada publik.
"Kita akan cari waktu yang tepat dalam kaitan deklarasi pak Hatta ketum kami sebagai capres kepada publik," kata Sekjen PAN Taufik Kurniawan, Selasa (29/5), di sela-sela penutupan Rakornas Badan Pengembangan Organisasi dan Keanggotaan (POK) Partai Amanat Nasional (PAN) di Ancol, Jakarta, 27-29 Mei 2012, di Ancol, Jakarta, kepada pers.
Taufik yang juga wakil ketu DPR itu menegaskan, internal PAN mulai dari ranting, rayon, sub rayon, DPD, DPW, DPP semakin solid mendukung Hatta capres. "Tidak ada calon lain sebagai capres, selain Ketua Umum PAN. Informasi ini kita terima langsung dari DPP hingga ranting," katanya.
Rakornas PAN semakin memertegas kesolidan dukungan kepada Hatta Rajasa sebagai capres 2014. Itu pun semakin memertegas hasil Rakernas di Batam, yang mengusung Hatta satu-satunya capres dari PAN.
JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) mencari waktu yang tepat untuk mendeklarasikan dan memerkenalkan Ketua Umumnya Hatta Rajasa sebagai calon
BERITA TERKAIT
- Prabowo Terganjal Beban Pemerintah Terdahulu Untuk Mengentaskan Kemiskinan
- Hasto Ungkap Perkembangan Terbaru Soal Kabar Pertemuan Megawati-Prabowo
- Komisi IV Dorong Pemda Aktif Berkontribusi Menyukseskan MBG
- Pesan Megawati di Acara Wayang, Hasto: Tahun Ini, PDIP Menghadapi Vivere Pericoloso
- Demokrat Gelar Baksos-Donor Darah, Rangkaian Awal Perayaan Natal Nasional
- Pertemuan Prabowo-Megawati Bakal Berdampak ke Psikologis Elite