PAN Diprediksi Bakal Meraup Banyak Suara Anak Muda di Pemilu 2024
jpnn.com, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) berpotensi besar meraup banyak suara dari anak muda pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.
Salah satu penyebabnya karena PAN banyak menggaet tokoh-tokoh muda dan influencer seperti Verrel Bramasta, Uya Kuya, Elly Sugigi, dan Tom Liwafa.
Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno mengatakan langkah PAN dalam merekrut tokoh-tokoh tersebut tepat untuk meningkatkan daya elektoral.
Terlebih, tokoh-tokoh tersebut sudah dikenal luas di masyarakat, sehingga tidak susah untuk menggenjot perolehan elektabilitas.
“Tentu itu cara jitu untuk menarik simpati kalangan anak muda. Ada kecenderungan, pemilih muda suka dengan influencer dan tokoh-tokoh muda dalam melakukan kampanye politik,” kata Adi.
Menurut Adi, kehadiran tokoh-tokoh tersebut akan membuat PAN relevan di kalangan anak muda.
Pasalnya, anak muda akan merasa terwakili dengan adanya tokoh-tokoh tersebut.
"Pemilih muda sangat mudah mengindenfikasi dirinya dengan orang yang dianggap seumuran," seru Adi.(chi/jpnn)
Kehadiran tokoh-tokoh tersebut akan membuat Partai Amanat Nasional (PAN) relevan di kalangan anak muda.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Pemuda Muhamadiyah Harus Siap Hadapi Tantangan Politik Menuju Indonesia Emas 2045
- Tri Adhianto-Abdul Harris Bobihoe Elektabilitasnya Moncer di Kalangan Anak Muda
- Kunjungi Jokowi di Solo, Zulhas Minta Perlindungan Politik?
- Pesan Wakil Ketua MPR Edhie Baskoro Yudhoyono ke Generasi Muda, Ada 3 Poin Penting
- Fokus KORMI hingga 2045, Menjadikan Indonesia Bugar Lewat Anak Muda
- Anak Muda Jakarta Butuh Ruang Hijau, Jakarta Awet Muda Ingatkan Pilih Paslon Kapabel