PAN Incar Satu Kursi DPR Perdapil
Senin, 28 Mei 2012 – 01:42 WIB

PAN Incar Satu Kursi DPR Perdapil
JAKARTA -- Satu kursi Dewan Perwakilan Rakyat setiap satu daerah pemilihan (dapil) menjadi target Partai Amanat Nasional (PAN) pada pemilihan umum legislatif (pileg) 2014.
Ketua Umum PAN Hatta Rajasa, mengatakan, PAN menyiapkan diri untuk sukses. "Sesuai kongres PAN di Batam dan Rakernas PAN, kita menempatkan taget double digit, satu DPR RI setiap dapil. Artinya 77 kursi, sesuai UU pemilu ditetapkan. Jadi tidak ada perubahan dapil sama 2009 maka kita targetkan 1 kursi satu dapil sama artinya double digit," kata Hatta, dalam konfrensi pers, bersama Ketua Majelis Pertimbangan Pusat (MPP) PAN Amien Rais, Sekjen PAN Taufik Kurniawan Minggu (27/5) di sela-sela Rakornas Badan POK-PAN di Ancol, Jakarta.Turut pula Ketua POK PAN Ahmad Hafidz Thohir, Bendahara Umum PAN Jon Erizal, Wakil Ketua Umum PAN Drajad Wibowo, Minggu (27/5) di sela-sela Rakornas Badan POK-PAN di Ancol, Jakarta.
Baca Juga:
Hatta juga menyatakan, PAN sudah melaksanakan pencalegan dini, mulai dari tingkat kota/kabupaten, provinsi, hingga DPR. Ia berharap sudah dimulainya pencalonan internal itu bisa mulai bekerja di dapil masing-masing.
Ia juga menyatakan, PAN membuka ruang bagi tokoh masyarakat, pemuda, dan siapapun yang berminat terjun di politik dan memiliki potensi caleg di PAN. Mulai tingkat daerah hingga pusat.
JAKARTA -- Satu kursi Dewan Perwakilan Rakyat setiap satu daerah pemilihan (dapil) menjadi target Partai Amanat Nasional (PAN) pada pemilihan umum
BERITA TERKAIT
- Aklamasi, AHY Jadi Ketum Demokrat Lagi, SBY Ketua Majelis Tinggi
- Megawati Keluarkan Surat Tugas Baru, Basarah dan Ronny Talapessy Jadi Jubir
- Tanggapi Aksi #IndonesiaGelap, PSI: Menurut Data, Indonesia Sangat Cerah
- Instruksi Megawati Belum Berubah: Kader PDIP Dilarang Ikut Retret!
- Kritik Pelaksanaan Retret, Akademisi: Kepala Daerah Jadi Perpanjangan Tangan Presiden
- Pramono Anung Akhirnya Hadiri Retret di Magelang, Sudah Diizinkan Megawati?