PAN Nilai Wacana Jokowi-Hatta Bagus
jpnn.com - JAKARTA - DPP Partai Amanat Nasional (PAN) menilai wajar bila ada survei yang menyandingkan Menteri Koordinator Perekonomian, Hatta Rajasa sebagai calon wakil presiden mendampingi Gubernur DKI Joko Widodo sebagai capresnya.
Namun, Wakil Sekretaris Jenderal DPP PAN, Teguh Juwarno menegaskan pencapresan Ketua Umumnya, Hatta Rajasa baru akan diputuskan setelah Pemilihan Legislatif 2014.
"Jadi untuk posisi wapres, bang Hatta memang dilirik beberapa kandidat yang lain. Namun sekali lagi bagi PAN, hasil pileg 2014 lah yang akan menjadi pijakan pencapresan bang Hatta," kata Teguh kepada wartawan, Senin (4/11).
Hal itu dikatakan Teguh menanggapi survei Lingkaran Survei Indonesia yang mewacanakan Joko Widodo dan Hatta Rajasa sebagai pasangan capres-cawapres 2014.
Menurut Teguh, wacana itu bagus-bagus saja, karena dia juga tidak memungkiri bila Jokowi maju sebagai capres maka harus didampingi wapres yang punya jam terbang yang cukup di kabinet.
"Dan Bang Hatta adalah menteri senior dengan pengalaman empat portofolio kementrian," jelasnya.
Ditanya soal Rakrenas PAN yang menempatkan Hatta Rajasa sebagai capres internal, Teguh tidak membantahnya. Namun dia menekankan penentunya tetap hasil Pileg 2014.
"Hasil pileg akan menentukan sikap partai apakah keputusan Rakernas terus kita perjuangkan. Nanti forum Rakernas 2014 akan menjadi arenanya," pungkas Teguh Juwarno.(fat/jpnn)
JAKARTA - DPP Partai Amanat Nasional (PAN) menilai wajar bila ada survei yang menyandingkan Menteri Koordinator Perekonomian, Hatta Rajasa sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PAM Jaya Kejar Cakupan Air Minum 100 Persen di Jakarta, Ini Strateginya
- Biaya Haji 2025 Turun, Prabowo Disebut Belum Puas
- BePro Jateng Apresiasi Presiden Prabowo Perihal Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis
- Hadiri Rakorda Perempuan Tani HKTI Jatim, Begini Pesan Dian Novita Susanto
- Senator Filep Merespons Problematika Dosen Soal Tunjangan Kinerja Hingga Beban Administrasi
- Pemerintah Menyiapkan Rumah Murah untuk Tukang Bakso