PAN-PDIP Dikabarkan Usung Sani-Izi di Pilwako Jambi

jpnn.com, JAMBI - Partai Amanat Nasional (PAN) dan PDI Perjuangan hampir bisa dipastikan berkoalisi mengusung pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jambi 2018.
Koalisi ini menguat menyusul adanya komunikasi antara pimpinan teras kedua partai.
Bahkan Beredar kabar di internal PAN, duet Abdullah Sani-Kemas Alfarizi Arsyad (Sani-Izi) tinggal menunggu rekomendasi tertulis dari DPP.
Ketua DPD PDI Perjuangan, Edi Purwanto tidak manampik adanya komunikasi intens antara pihaknya PAN.
Skenarionya, Abdullah Sani akan berpasangan dengan kader partai berlambang matahari biru tersebut.
"Nanti, kita lihat ada kemungkinan demikian, tapi Abdullah Sani tetap nomor urut satu," ujarnya.
Hanya saja, Edi belum memastikan kader PAN yang dimaksud adalah Kemas Alfarizi Arsyad. Menurutnya, pembicaraan belum menjurus pada siapa sosok yang akan disodorkan PAN.
"Kita belum spesifik membahas itu, kalaupun memang misalnya itu kenapa tidak. Siapa pun itu bisa berkemungkinan, yang penting ini akan menjadi paket yang cukup kuat," katanya.
Partai Amanat Nasional (PAN) dan PDI Perjuangan hampir bisa dipastikan berkoalisi mengusung pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jambi 2018.
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?