PAN Tidak Ada Masalah dengan PDIP, tapi...

PAN Tidak Ada Masalah dengan PDIP, tapi...
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Partai Amanat Nasional (PAN) ‎diperkirakan tidak akan memberikan dukungan kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat pada putaran kedua ‎Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017.

"Karakter Basuki Tjahaja Purnama itu tidak cocok dengan PAN, termasuk etikanya," kata Sekretaris Fraksi PAN Yandri Susanto usai usai diskusi 'Sinema Politik Pilkada DKI' di Cikini, Jakarta, ‎Sabtu (18/2).

Menurut Yandri, dukungan tidak diberikan kepada pasangan nomor urut dua itu, bukan karena ada persoalan dengan Djarot Saiful Hidayat, yang merupakan pendamping Ahok.

Dia menambahkan, PAN juga tidak memiliki masalah dengan PDI Perjuangan, sebagai salah satu partai pengusung Ahok-Djarot.

"‎Ini semata-mata Ahok pribadi," ucap Yandri.

Namun, Yandri menjelaskan, pribadi itu bukan menyangkut agama atau etnis dari Ahok.‎

"Bukan Ahok Cina dan Kristen, kami tidak ada masalah. Ini persoalan dengan Ahok yang menurut kami terlalu banyak energi kita terbuang, selalu saja akan muncul pernyataan kontroversi dari Ahok," tuturnya. ‎

‎Meski begitu, Yandri mengatakan, belum ada keputusan resmi dari PAN terkait pasangan calon yang akan mereka dukung pada putaran kedua. Saat ini, PAN masih menyerap aspirasi dari kader partai.

Partai Amanat Nasional (PAN) ‎diperkirakan tidak akan memberikan dukungan kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News