Panas! Hadiri Acara Akom, Wali Kota Serang Dipecat
jpnn.com - SERANG – Persaingan jelang pemilihan ketua umum Partai Golkar mulai memanas. Bahkan dampak dari pertarungan para elite DPP partai beringin itu sampai dirasakan di daerah.
Di Banten, Wali Kota Serang Tubagus Haerul Jaman dipecat dari jabatannya sebgai Plt ketua DPD II Golkar setempat. Alasan pemecatan itu adalah kehadiran Jaman pada acara deklarasi calon ketua umum Golkar Ade Komarudin alias Akom beberapa waktu lalu. Selain Jaman, Sekretaris Partai Golkar Kota Serang Iwan Subhi juga dicopot oleh DPD I Banten yang diketuai Ratu Tatu Chasnah.
“Kami tidak pernah melakukan kesalahan secara organisasi. Yang disampaikan kepada kami secara lisan, (alasan pemecatan) karena kami hadir pada acara Akom di Yogyakarta, karena Akom yang akan mencalonkan diri di Munaslub nanti,” ungkap Jaman kepada wartawan usai menggelar Pleno DPD II Partai Golkar Kota Serang, di Gedung Golkar Kota Serang, Selasa (10/5/2016).
Jaman mengatakan, pencopotan dirinya sebagai Plt baru secara lisan. Meski begitu, dia sudah merasa dizalimi oleh DPD Banten dan pastikan akan melawan keputusan tersebut. “Langkah ini tidak tepat, dan tidak sesuai dengan ketentuan yang ada. Keliru. Karena keputusan tersebut hanya keluar dari pribadi Ketua (Bu Tatu) bukan karena kesalahan-kesalahan kami berdua,” kata Jaman.
Dia pun mengatakan bahwa kehadiran di acara Akom bukan berarti mendukung ketua DPR RI itu untuk jadi ketua umum. Apalagi, lanjut Jaman, sebenarnya banyak juga DPD II daerah lain yang menghadiri acara deklarasi tersebut.
“Jelas keputusan ini yang kurang tepat. Karena kami sebelum menghadiri calon Ketum Golkar Akom, juga menghadiri Idrus Marham, Setya Novanto dan Mahyudin,” katanya. (Fauzan Dardiri/dil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gelar Jumat Berkah, Raffi Ahmad & Rudy Salim Berbagi ke Anak-Anak Yatim
- Pak Kaban Tegaskan soal Syarat Honorer jadi PPPK Paruh Waktu
- Jumlah Honorer Lulus PPPK 2024 Tahap 1, Bandingkan Masa Kerja Mereka
- Tante Suami Nikita Willy Tak Menyerah, Klaim Punya Bukti Baru
- Diagendakan Bakal Diperiksa Besok, Hasto Hari Ini Berjoget Los Dol Diiringi KPK
- Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Diberi Banyak Apresiasi Saat Evaluasi Kinerja di Kemendagri