Pancaroba, Ratusan Ayam Mati
Sabtu, 13 Oktober 2012 – 10:21 WIB
PAKPAK BHARAT- Ratusan ekor ayam ternak milik masyarakat di Desa Ulumerah, Kecamatan STTU Julu, Kabupaten Pakpak Bharat mati mendadak. Penemuan ternak ayam banyak yang mati itu terjadi selama seminggu terakhir ini.
Seperti diutarakan seorang peternak di Desa Ulumerah, Saordana Berutu didampingi sejumlah masyarakat, Kamis (11/10) mengatakan, sejak seminggu ini ayam ternak milik warga mati mendadak. Kejadiannya berlangsung setiap hari.
Akibat matinya ayam-ayam tersebut tak diketahui pasti, namun kejadiannya saat hadirnya cuaca tak menentu. Mulai hujan deras, petir hingga angin kencang.
"Kami sudah melaporkan kejadian matinya ayam-ayam ini ke pemerintah, kami juga sudah minta agar secepatnya ditangani,"pintanya.
Baca Juga:
Menyahuti permohonan warga, Kepala Badan Penyuluhan Pertanian, Perikanan, Perkebunan dan Kelautan (BP4K) Pakpak Bharat, Makner Banurea SP membenarkan telah menerima laporan dari masyarakat Desa Ulumerah. Sekarang ini tim Participatory Disease Surveillance and Response (PDSR) dipimpin Penuh br Ketaren, SP, didampingi F Tanda Matio Tampubolon dan Hulmala Sitorus dari Dinas Pertanian.
PAKPAK BHARAT- Ratusan ekor ayam ternak milik masyarakat di Desa Ulumerah, Kecamatan STTU Julu, Kabupaten Pakpak Bharat mati mendadak. Penemuan ternak
BERITA TERKAIT
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom