Pancasila Terbukti Ampuh Jaga Keutuhan Indonesia
Mantan Direktur Sejarah dan Nilai Tradisional di Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI ini itu menambahkan, Indonesia tidak akan merdeka tanpa kerja sama antara kekuatan nasionalis dan agama.
“Pancasila sendiri adalah hasil rumusan bersama dari dua kekuatan itu. Jadi, kalau ada orang Islam yang mengatakan Pancasila bukan milik dia, maka dia nggak ngerti perjalanannya. Nah, ini yang harus dipahami orang,” ujar Anhar.
Pria kelahiran Pinrang, Sukawesi Selatan, itu menjelaskan, orang yang ingin mengganti Pancasila berarti tidak mengerti kenyataan sosioligis dan antropologis bangsa Indonesia ini.
Sebab, sebagai negara kepulauan, Indonesia dalam pengertian geografis itu dihubungkan atau dipersatukan oleh sungai dan laut.
“Ada Jawa, Sumatera, Kalimantan, dan sebagainya. Di situ semua ada laut dan sungai sebagai pemersatu bangsa ini. Jadi, secara geografis kita harus mencari, merumuskan sesuatu yang bisa mempersatukan kita,” tegas Anhar. (jos/jpnn)
Sejarawan Anhar Gonggong mengatakan, Pancasila sebagai dasar negara Indonesia telah dirumuskan oleh para pemimpin bangsa sejak sebelum negara ini merdeka.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Kumpul Bareng Komunitas Tionghoa di PIK, Ridwan Kamil Gaungkan Toleransi
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
- Ahmad Muzani Ungkap Cerita Prabowo Terbitkan PP 47 Hapus Utang Rakyat: Amanat Pancasila
- Presiden Prabowo dan Tantangan Aktualisasi Pancasila
- Kemanusiaan yang Adil dan Beradab jadi Landasan Egi-Syaiful Membangun Lamsel
- Hari Kesaktian Pancasila, dari Beleid Menteri Panglima Angkatan Darat ke Keputusan Pejabat Presiden