Panda Nababan Berkisah soal Momen sebelum Jokowi Ikut Jumatan di Aksi 212

Panda Nababan Berkisah soal Momen sebelum Jokowi Ikut Jumatan di Aksi 212
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres Jusuf Kalla saat menuju lokasi Aksi 212 di Monas pada 2 Desember 2016. Foto: dokumentasi JPNN.com/Ricardo

Di bawah guyuran hujan, Jokowi pun bergerak bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla, Wiranto (Menko Polhukam), Lukman, Gatot Nurmantyo, dan Tito Karnavian menuju panggung utama Aksi 212 di Monas.

Panda mengatakan Jokowi langsung mementahkan berbagai pertimbangan soal keamanan yang disampaikan Gatot maupun Tito. “Sekejap, enggak dianggap lagi itu," kata Panda.

Salah satu pendiri PDIP itu pernah bertanya langsung soal itu kepada Jokowi. Panda menuturkan Jokowi menyebut ada kehendak Tuhan yang mendorong mantan gubernur DKI itu jumatan bersama massa Aksi 212.

“Itu the hands of God (tangan-tangan Tuhan, red), campur tangan Tuhan terhadap keinginan dia (Jokowi) untuk mau ikut bergabung,” ucap Panda.(ast/JPNN.com)

Panda Nababan menuturkan Presiden Jokowi mengabaikan pertimbangan keamanan dari Panglima TNI dan Kapolri soal jumatan bersama masa Aksi 212.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News