Pandemi COVID Makin Menggila, Pengamat Nilai Ganti Menkes Solusinya

Pandemi COVID Makin Menggila, Pengamat Nilai Ganti Menkes Solusinya
Rr Dewinta Pringgodani. Foto: Ist for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Kasus kematian akibat virus Covid-19 di Indonesia kembali mencetak rekor baru.

Berdasarkan data yang dirilis Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, kasus meninggal hari ini tercatat sebanyak 2.069 orang.

Angka ini lebih tinggi dari rekor sebelumnya yang tercatat pada Jumat (23/7) yang sebanyak 1.559 orang.

"Kasus kematian akibat Covid-19 bikin horor. Dengan angka 2.069  kasus artinya setiap 42 detik ada satu warga yang meninggal," kata pengamat politik, hukum dan keamanan Dewinta Pringgodani saat dihubungi, Selasa malam (27/7).

Dewinta menilai kondisi seperti tidak boleh dibiarkan, karena membuat negara-negara lain ketakutan.

"Kalau orang asing takut ke Indonesia, bagaimana mau berinvestasi disini," kata Dewinta.

Totalnya kasus meninggal akibat Corona di Indonesia sudah sebanyak 86.835 orang atau sebesar 2,7 persen dari total kasus positif.

Dewinta menuturkan, hampir semua negara tetangga Indonesia mengalami lonjakan kasus Covid-19, seperti Malaysia dan Australia.

posisi Menteri Kesehatan tidak cukup diisi oleh orang yang memiliki kemampuan manajerial

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News