Panen Kritikan, Simeone Hanya Peduli Kemenangan

jpnn.com - MADRID – Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone tak ambil pusing dengan kritik yang menerpanya. Pria Argentina itu mengaku hanya memedulikan kemenangan untuk anak asuhnya.
Sebelumnya, legenda Barcelona Xavi Hernandez menilai bahwa permainan Atletico terlalu defensif. Gaya Atletico malah dianggap tak layak diterapkan dalam sepak bola modern.
"Kami selalu menunjukkan mental yang kuat. Dalam pikiran kami adalah kemenangan dan itu dimiliki semua pemain kami. Saya tak pernah malu menyebut tim saya kerap canggung saat menghadapi pertandingan. Tapi, saya tak henti melakukan evaluasi. Saya tegaskan, saya hanya peduli kemenangan," sebut Simeone kepada AS.
"Saya bekerja untuk klub dan dibayar klub ini (Atletico). Mereka (para pengkritik) tak membayar saya sehingga saya tak mau menanggapi mereka. Tapi, saya menghormati mereka. Dan, saya tegaskan tetap akan menerapkan gaya bermain yang selama ini saya gunakan,” tegas Simeone. (epr/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan