Panen Raya Pisang Cavendish dari Desa Pasinan

Panen Raya Pisang Cavendish dari Desa Pasinan
Pisang cavendish dari desa Pasinan. FOTO : Jawa Pos

jpnn.com, GRESIK - Desa Pasinan di Kecamatan Wringinanom punya produk pertanian unggulan yang mengesankan. Yakni pisang cavendish hasil budi daya dua bersaudara Kabril dan Nur Rawi. Buah favorit itu sangat populer di Jawa Timur.

Pekan-pekan ini, Kabril dan Nur Rawi tengah panen. Dari kebun seluas 8 hektare di Desa Pasinan, didapat hasil 1 ton sampai 2 ton pisang. Mereka panen besar delapan bulan sekali. ''Biasanya langsung dikirim ke Surabaya, Gresik, dan Mojokerto,'' kata Kabril di kebun pisangnya kemarin (15/1). 

Penjualan mereka pun tidak sembarangan. Kabril memasarkan pisang cavendish dalam kondisi terbungkus kotak. Tidak dibiarkan terbuka seperti menjual pisang lain. ''Memang modelnya begini. Ada kardusnya. Per kardus harganya Rp 125 ribu hingga Rp 150 ribu. Beratnya 13 kiloan,'' jelasnya.

Pisang cavendish, lanjut Kabril, mampu bersaing dengan berbagai pisang lain. Pisang raja, misalnya. Bahkan, saat ini pisang cavendish sangat diminati. Banyak sekali ruko buah yang menjual pisang dari Desa Pasinan tersebut.

Dua bersaudara itu sangat ingin mengembangkan potensi desa tersebut. Apalagi, berkembangnya usaha mereka bisa memberdayakan tetangga sekitar. Sebab, kebun pisang cavendish berada di empat dusun. Yakni, Dusun Pasinan, Dusun Lemah Putih, Dusun Merunggi, dan Dusun Sido Kandek. 

''Satu hektarenya bisa ditanami 1.500 pohon,'' katanya.

Mereka berharap pemerintah ikut berperan dalam mengembangkan usaha tersebut. Masih banyak dukungan yang dibutuhkan untuk pengembangan usaha. Salah satunya jangkauan pemasaran yang lebih luas. ''Apalagi yang di Pasinan ini termasuk pertanian pisang cavendish terbesar di Jawa Timur,'' ungkap Kabril.

Sekretaris Desa Pasinan Nur Kholik mengapresiasi karya dua bersaudara Kabril dan Nur Rawi. Usaha mereka mampu membantu ekonomi masyarakat Desa Pasinan. Ke depan, pemerintah desa berusaha mengajukan dukungan kepada pemerintah. Baik berupa pendampingan maupun pengembangan lain. ''Hasilnya lumayan. Jika warga lain terlibat, ekonomi Desa Pasinan meningkat,'' ujarnya. (son/c19/roz) 

Penjualan mereka pun tidak sembarangan. Kabril memasarkan pisang cavendish dalam kondisi terbungkus kotak. Tidak dibiarkan terbuka seperti menjual pisang lain


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News