Pangarmabar Beri Arahan Prajuritnya

jpnn.com - JAKARTA – Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda TNI A. Taufiq R, memberikan pengarahan kepada segenap prajurit dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Koarmabar setelah melaksanakan olahraga bersama di Markas Komando Koarmabar, Jakarta, Jumat (8/4) lalu.
Dalam arahannya, Pangarmabar mengatakan bahwa seluruh personel Koarmabar harus selalu meningkatkan kesamaptaan jasmaninya dengan memaksimalkan waktu olah raga. Olahraga lari yang dilaksanakan ini bukan menjadi tujuan utama, melainkan untuk membangun kebersamaan antar anggota di lingkungan Koarmabar.
Menurut Pangarmabar, bahwa pertempuran sangat tergantung dari daya gerak setiap prajurit dan dan daya tangkal tergantung dari kesamaptaan jasmani. Dengan kemampuan samapta yang baik setiap prajurit dapat melaksanakan fungsinya masing-masing.
“Selain itu jika prajurit memperoleh nilai samapta yang kurang dapat mempengaruhi proses usulan kenaikan pangkat (UKP),” kata Pangarmabar seperti dilansir dalam siaran pers Kepala Dispenarmabar, Letkol Laut (KH) Ariris Miftachurrahman.(fri/jpnn)
JAKARTA – Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda TNI A. Taufiq R, memberikan pengarahan kepada segenap prajurit
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP