Pangdam Bantah Empat Milisi Binaan Kopassus
Selasa, 06 Desember 2011 – 06:35 WIB
JAYAPURA - Pangdam XVII Cenderawasih, Mayjen TNI Efri Triassunu membantah empat orang milisi yang ditangkap di Timika adalah binaan Kopassus. Efri yang mendapat laporan itu mencoba langsung mengumpulkan data dan menegaskan bahwa keempat orang tersebut tak ada kaitannya dengan TNI. "Pakaiannya pun beli di koperasi dan dari empat ini ternyata ada satu orang yang dulu pernah berpangkat kapten dari satuan Kopassus tapi itu tahun 70-an lah," bebernya. Meski berseragam, Pangdam meragukan betul pengakuan keempatnya, mengingat dari atribut lainnya tak mirip dengan yang asli.
"Saya melihat mungkin mereka hanya ingin mendapat pengakuan sehingga membuat organisasi yang cuma empat orang," ujar Efri kepada wartawan usai serah terima jabatan Kasdam, Senin (5/12).
Efri terang-terangan meragukan pengakuan empat orang tersebut yang mengklaim sebagai binaan Kopassus mengingat dari atribut yang dikenakan, jauh dari apa yang biasa dikenakan seorang prajurit.
Baca Juga:
JAYAPURA - Pangdam XVII Cenderawasih, Mayjen TNI Efri Triassunu membantah empat orang milisi yang ditangkap di Timika adalah binaan Kopassus. Efri
BERITA TERKAIT
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB