Pangdam Minta TNI-Polri Lebih Solid Jaga Keutuhan NKRI

jpnn.com, BATAM - Polda Kepri menggelar cofee morning bersama dengan TNI AL, AU dan AD di Gedung Lancang Kuning Mapolda Kepri, Nongsa, Batam, Senin (8/5) .
Tema yang diusung dalam diskusi ringan ini yakni meningkatkan solidaritas Polri dan TNI dalam rangka mengantisipasi radikalisme premanisme. Serta menjaga kebhinekaan guna keutuhan NKRI.
"Tantangan ke depan, dalam mempertahankan, menjaga NKRI dan Bhineka Tunggal Ika," kata Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI, Cucu Somantri kepada Batam Pos (Jawa Pos Group), Senin (8/5).
Dia menyebutkan saat ini penduduk di dunia terus bertambah tiap tahunnya. Tahun 2015 jumlah penduduk dunia sekitar 5 miliar, dan pada taun 2045 diperkirakan akan mencapai 12 miliar.
NKRI sebagai negeri yang kaya akan sumber daya alamnya, kata Somantri akan menjadi incaran bangsa lain. Dimana mereka akan berusaha menguasai sumber itu, untuk memenuhi kebutuhan penduduk negaranya yang terus bertambah.
"Ini menjadi tantangan ke depan bagi TNI dan Polri dalam mempertahankan NKRI," ujarnya.
Somantri mengatakan bahwa menjaga keutuhan dan kesatuan NKRI adalah harga mati bagi TNI dan Polri. Tantangan kedua instansi ini makin berat, dimana ada bebeapa oknum yang mencoba memanfaatkan TNI dan Polri untuk kepentingan politik serta bisnis tertentu. Tak hanya itu, oknum-oknum tak bertanggung jawab ini mengadudomba kedua belah pihak.
"Dan efeknya, dapat menghancurkan kedua lembaga," tuturnya.
Polda Kepri menggelar cofee morning bersama dengan TNI AL, AU dan AD di Gedung Lancang Kuning Mapolda Kepri, Nongsa, Batam, Senin (8/5) .
- Diskusi UU TNI di Kampus, Pangdam I/BB: Kami Terbuka terhadap Kritik
- Bea Cukai dan TNI Memperkuat Sinergi Pengawasan yang Solid di Yogyakarta dan Nunukan
- Perkuat Sinergisitas, Panglima TNI Terima Kunjungan Ketua BPK RI
- Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar, Begini Rekam Jejak Jenderal Bintang 2 Itu
- Haidar Alwi: TNI-Polri Peringkat 5 Pasukan Penjaga Perdamaian Dunia
- Puluhan Ribu Banser Apel Bareng TNI, Addin: Dua Kekuatan Manunggal Indonesia