Panglima: Laporkan Anggota TNI Terlibat Pungli
jpnn.com - JAKARTA - Pungutan liar (Pungli) saat ini sangat meresahkan masyarakat Hampir semua yang terkait pelayanan terhadap masyarakat selalu disertai dengan pungli. Nilai uang pungli ada yang Rp 5 ribu atau Rp 10 ribu. Angka tersebut kelihatannya kecil, tetapi bagi masyarakat sangat terasa.
Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo memberikan perhatian serius terhadap persoalan pungli. "Saya ingatkan anggota TNI tidak ada satupun yang terlibat dengan Pungli. Apabila ada anggota TNI terlibat agar masyarakat segera lapor kepada aparat satuan terdekat,” tegas Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo saat memberikan pengarahan kepada 129 Pati TNI di Aula A.H. Nasution, Mabesad, Jakarta Pusat, Senin (24/106). Sebelumnya, Panglima mengikuti Rapat Koordinasi dipimpin Presiden RI Joko Widodo di Istana Negara.
Menurut Panglima, Perpres Nomor 87 Tahun 2016 tentang Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli), sudah ditandatangani Presiden RI Joko Widodo.
Dalam Perpres tersebut, Satgas Saber Pungli bertugas untuk memberantas praktek pungutan liar secara efektif dan efisien.
“Prajurit TNI agar bantu pemberantasan Pungli, lakukan langkah-langkah konkrit, apa yang disampaikan Presiden sebagai Panglima Tertinggi tentang Pungli itu adalah perintah,” tegasnya.
Satgas Saber Pungli memiliki empat fungsi, yakni intelejen, pencegahan, penindakan serta yustisi. Menurut Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, dalam melaksanakan tugas dan fungsi, Satgas Saber Pungli mempunyai wewenang melakukan operasi tangkap tangan.
“Buat program unggulan untuk memutus praktek Pungli sehingga ekonomi bergerak dengan baik dan stabilitas keamanan terjaga,” imbuhnya.(fri/jpnn)
JAKARTA - Pungutan liar (Pungli) saat ini sangat meresahkan masyarakat Hampir semua yang terkait pelayanan terhadap masyarakat selalu disertai dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa