Panglima TNI Akui Ada Tentara Mendukung Agus Yudhoyono di Pilkada
jpnn.com - JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo merespons adanya kabar tentang anak buahnya yang berpihak ke Agus Harimurti Yudhoyono pada pilkada DKI Jakarta.
Menurut Gatot, hubungan emosional antara Agus dan anggota TNI merupakan fakta yang tak bisa ditampik. "Maka secara psikologis pasti ada prajurit yang simpati untuk mendukungnya," kata Gatot di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (5/10).
Tapi Gatot menegaskan, meski Agus memang berlatar belakang tentara dengan pangkat terakhir mayor, namun TNI tetap pada posisi netral. Gatot bahkan sudah mengumpulkan pada panglima daerah militer (pandam) dan pejabat utama TNI untuk menyikapi pilkada serentak 2017.
"Begitu saya mendengar dan membaca surat kemunduran Mayor Agus, saya kumpulkan semua panglima di Cimahi. Saya perintahkan untuk netral, berpihak pada keamanan," kata Gatot
Tentara kelahiran Tegal, Jawa Tengah itu memerintahkan seluruh anggota TNI benar-benar netral saat pilkada. TNI justru harus memperkuat pengawasan.
“Saya sampaikan kepada panglima sampai ke prajurit yang paling terendah supaya mereka untuk paham betul apa itu netral. Kemudian melakukan pengawasan," tambah mantan Kepala Staf Angkatan Darat TNI ini.(mg4/jpnn)
JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo merespons adanya kabar tentang anak buahnya yang berpihak ke Agus Harimurti Yudhoyono pada pilkada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gibran Cek Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi
- Istri Kapolri Tinjau Penyaluran Air Bersih Untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Pengusaha Muda Harus Siap Menghadapi Perubahan Jakarta Menuju Kota Global
- Menyerap Aspirasi demi Melahirkan Kekuatan Baru Ekonomi Kreatif
- Pernyataan Meutya Hafid soal Mata Pelaran Coding Masuk ke Kurikulum SD-SMP, Simak
- Irjen Aan Suhanan Ungkap Fakta Terbaru Soal Kecelakaan di Tol Cipularang