Panglima TNI Peringati Hari Gerakan Menanam Sejuta Pohon

jpnn.com, JAKARTA - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto bersama Kapolri Jenderal Idham Azis, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Doni Munardo, Bupati Bogor Ade Yasin dan pegiat lingkungan hidup Iwan Fals melakukan penanaman pohon dalam rangka memperingati Hari Gerakan Menanam Sejuta Pohon Sedunia di Pusat Latihan Bromob Polri Cikeas Bogor, Jawa Barat, Jumat (10/1/2020).
Gerakan Penanaman sejuta pohon untuk penghijauan yang digagas oleh Kapolri tersebut bertujuan untuk mencegah terjadinya bencana alam seperti banjir dan tanah longsor.
Pada acara gerakan penanaman pohon tersebut, Panglima TNI secara simbolik menanam pohon Merbau dan Kapolri menanam pohon Eboni. Selain melaksanakan penanaman pohon, Panglima TNI juga menyerahkan bibit pohon Merbau kepada Kepala Desa Ciangsana, sedangkan Kapolri menyerahkan bibit pohon Eboni kepada Kepala Desa Cikeas Udik.
Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Sus Taibur Rahman mengtakan sebanyak 2.020 pohon berhasil ditanam di kompleks Pusat Latihan Brimob Polri pada peringatan hari lingkungan hidup dan 1.148.217 pohon di seluruh Indonesia.(fri/jpnn)
Gerakan Penanaman sejuta pohon untuk penghijauan yang digagas oleh Kapolri tersebut bertujuan untuk mencegah terjadinya bencana alam seperti banjir dan tanah longsor.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Kapolri Jenderal Listyo Membuka Orientasi XII HIKMAHBUDHI, Candra Aditiya Nugraha: Ini Kegiatan Berskala Nasional
- Perkuat Sinergisitas, Panglima TNI Terima Kunjungan Ketua BPK RI
- Tanam Pohon di Danau Raja, Irjen Herry Ajak Masyarakat Cintai Lingkungan Lewat Adat dan Budaya
- Panglima TNI Jenderal Agus dan KSAD Jenderal Maruli Terima Wing Kehormatan Penerbang Kelas I TNI AU
- Panglima TNI Jenderal Agus Minta Prajuritnya Lanjutkan Pengabdian Kepada Bangsa dan Negara
- Kompolnas Minta Kasus Pengawal Kapolri Pukul Wartawan Harus Diproses