Panik Massal Bom Sibukkan Gegana
Teroris Mulai Mengincar Instalasi Vital
Sabtu, 19 Maret 2011 – 06:43 WIB
"Ketakutan memang sudah terlanjur meluas, tapi bangsa ini tetap tidak boleh kalah oleh teror-teror yang ada, apapun motifnya," ujar Yenny Wahid, saat dihubungi, tadi malam. Menurut dia, agenda teror harus dilawan oleh seluruh elemen masyarakat. "Tetap tenang dan jangan mudah terpancing pula untuk ikut-ikutan melakukan tindak kekerasan terhadap apapun dan siapapun," imbuh putri alamarhum Gus Dur tersebut.
Aksi teror bom kembali marak beberapa hari terakhir. Salah satu perhatian tertuju pada lemahnya kinerja intelijen dalam mengantisipasi terjadinya teror tersebut. Menanggapi hal itu, Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha mengatakan akan ada evaluasi terhadap kerja intelijen.
"Tentu akan ada evaluasi terhadap apa yang dilakukan dalam sistem intelejen kita," kata Julian usai acara penyampaian SPT Tahunan di Kantor Pusat Ditjen Pajak, kemarin. Menurut dia, presiden sudah memberikan arahan pada saat sidang kabinet bahwa tugas lebih berat ada pada aparat intelijen. "Untuk bertindak dan mengidentifikasi lebih dini ancaman bom yang muncul," sambungnya.
Terkait dengan aksi teror bom di kawasan Kota Wisata, Cibubur, yang hanya berjarak satu kilometer dari kediaman SBY di Cikeas, menurut Julian, belum ada permintaan untuk memperketat pengamanan di Cikeas. "Dalam konteks pengamanan presiden, sudah ada protapnya (prosedur tetap). Ada SOP yang sudah menjadi acuan," kata Julian.
JAKARTA - Kelompok bom buku pasti senang luar biasa. Dengan modal sedikit, kepanikan sebagai tujuan teror tercapai di Ibukota. Hingga tadi malam,
BERITA TERKAIT
- 410 Personel Brimob Terima Satya Lencana Dharma Nugraha, Penghargaan Apakah Itu?
- Ada Kontroversi di Kasus Polisi Tembak Siswa SMK, Komnas HAM Angkat Bicara
- IMDE Gelar Kuliah Umum Bertema Tips dan Trik Wawancara Tokoh
- KPK Lanjutkan Penyidikan Kepada Karna Suswandi
- Kementerian LH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
- LBH Semarang Sebut Penembakan Sewenang-wenang oleh Polisi Tidak Bisa Dibenarkan apa pun Alasannya