Panitia: Nomor Dua....Warga: Huuuuu

jpnn.com - jpnn.com - Proses penghitungan suara di tempat pemungutan suara (TPS) 29 sudah dimulai pada pukul 13.30 WIB.
Hingga pukul 14.10, nama pasangan calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Anies Baswedan-Sandiaga Uno mendominasi.
Beberapa kali panitia penyelenggara mengumumkan nama pasangan Anies-Sandi, warga bersorak gembira.
"Tiga, tiga, tiga. Hidup tiga," teriak warga sembari bertepuk tangan.
Sementara itu, ketika panitia meneriakkan suara untuk pasangan Ahok-Djarot, warga di TPS berteriak dengan nada mengejek. "Huuuuu," teriak warga.
Sejauh ini, proses penghitungan masih berlangsung. Sampai berita ini diturunkan, panitia baru mengumumkan tiga suara untuk pasangan Ahok-Djarot dan satu suara untuk pasangan Agus-Sylvi. (Mg4/jpnn)
Proses penghitungan suara di tempat pemungutan suara (TPS) 29 sudah dimulai pada pukul 13.30 WIB.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Anggaran PSU Kabupaten Tasikmalaya Cair, KPU Jabar Mengingatkan Ini
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka
- Kemendagri Tegaskan Komitmen Dukung Kelancaran PSU Pilkada 2024 di 6 Daerah Ini
- Gubernur Herman Deru Instruksikan Bawaslu Sumsel Awasi Ketat PSU Pilkada Empat Lawang
- Mendagri Tito Karnavian Apresiasi Kepada Gubernur Sumsel Herman
- Kasus Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada Barito Utara, 9 Orang Ditangkap