Panpel Turunkan Harga Tiket
Selasa, 15 November 2011 – 08:01 WIB
JAKARTA - Hasil jeblok Timnas Indonesia di ajang kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Asia diprediksi bakal memengaruhi minat suporter untuk menyaksikan langsung jalannya pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung karno (SUGBK) malam nanti. "Mudah-mudahan masih ada pemasukan. Lumayan buat modal." Semoga pemain kita nanti bisa memberikan yang terbaik saat melawan Iran," kata Mursyid W.K., wakil ketua panpel dalam press conference kemarin (14/11).
Terlebih lagi saat ini calon penonton punya pilihan yang lebih menghibur. Yaitu timnas U-23 yang tampil bagus di ajang SEA Games dan baru saja memastikan tiket ke semifinal.
Baca Juga:
Hal itu sudah diantisipasi oleh panpel. Untuk menarik minat penonton datang ke SUGBK nanti malam panpel menurunkan harga tiket. Tiket paling murah yang sebelumnya dijual dengan harga Rp 50 ribu (katagori III) kini diturunkan menjadi Rp 30 ribu. Menyadari minat penonton yang turun panpel juga mengurangi jumlah tiket yang dicetak. Jika biasanya tiket yang dicetak mencapai 70 ribu lembar kali ini hanya dicetak 50 ribu tiket saja.
Baca Juga:
JAKARTA - Hasil jeblok Timnas Indonesia di ajang kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Asia diprediksi bakal memengaruhi minat suporter untuk menyaksikan
BERITA TERKAIT
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024