Pansel Gandeng PPATK dan KPK
Sabtu, 29 Mei 2010 – 18:39 WIB
JAKARTA - Anggota Panitia Seleksi (Pansel) Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Rhenald Kasali mengatakan, pihaknya akan melibatkan Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) dan KPK. Hanya saja, kata dia, PPATK dan KPK akan dilibatkan pada proses seleksi akhir. Terkait dengan kekayaan masing-masing calon, anggota Pansel dari kalangan profesional itu akan melihat SPPT, bukan surat setoran pajak karena dalam SPTT terdapat laporan kekayaan yang akan diajukan. "Dia dapat income-nya berapa, bayar pajak berapa. Karena orang yang kaya kan pandai menyembuyikan hartanya," katanya.
"Saya kira itu usulan bagus, karena kedua lembaga itu punya track record yang bagus. Tapi tidak di tahap awal karena saringannya masih kasar dulu," kata Rhenald di sela-sela diskusi di Warung Daun Cikini, Jakarta, Sabtu (29/5).
Baca Juga:
Menurut Rhenald, jika Pansel sudah menyaring 20 nama maka informasi dan data dari PPATK dan KPK sangat dibutuhkan. "KPK kan punya informasi dan data keterlibatan orang-orang. Nanti kita lihat lagi. Tapi semuanya akan disaring oleh Pansel," tegasnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Anggota Panitia Seleksi (Pansel) Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Rhenald Kasali mengatakan, pihaknya akan melibatkan Pusat
BERITA TERKAIT
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa