Pansel KPU Bentukan Jokowi Diharapkan Ramah Perempuan

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi II DPR Heitifah Sjaifudian menilai Panitia Seleksi Komisi Pemilihan Umum Pansel KPU) yang dibentuk Presiden Joko Widodo, cukup kredibel dan kompeten di bidangnya.
Namun, pihaknya mengatakan tugas mereka tidak ringan dalam menjaring figur-figur calon komisioner KPU.
"Figur-figur tersebut cukup kompeten. Tapi tugasnya berat, harus mampu memilih orang-orang yang siap membangun KPU menjadi lembaga yang bisa dipercaya publik," kata Heitifah, Selasa (6/9).
Selain itu, kemampuan orang-orang yang akan mereka seleksi haruslah mumpuni. Mengingat, pada 2019 nanti pemilihan presiden dan pemilu legislatif akan dilakukan serentak. Sehingga diperlukan komisioner KPU yang memiliki kemampuan manajemen dan kerjasama yang baik.
"Mereka (Pansel) selama ini cukup kritis, mudah-mudahan ketika memilih juga teliti dan selektif," ujar politikus Golkar itu.
Dia juga berharap Pansel bisa menambah komposisi komisioner KPU ke depan untuk kaum perempuan. Sebab, dari tujuh anggota, hanya satu orang wanita.
"Minimal harus dua. Apalagi target keterwakilan perempuan di parlemen harus ditingkatkan. Salah satunya dengan manajemen pemilu yang lebih ramah perempuan," tambahnya. (fat/jpnn)
Berikut susunan Pansel KPU yang dibentuk Presiden Jokowi:
- Padi Siap Panen Terendam Banjir di Grobogan, Wamentan Langsung Lakukan Hal Ini
- Minta Riza Chalid Kooperatif dengan Kejagung, Sahroni: Biar Terang Benderang!
- Seusai Membongkar Hibisc Fantasy Puncak, Dedi Mulyadi Bakal Audit Seluruh BUMD Jabar
- KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi
- Polisi Dinilai Selewengkan Restorative Justice di Kasus WN India Vs Perusahaan Saudi
- Pengangkatan CPNS & PPPK Ditunda, Muhdi: Sulit Dipercaya